Beranda » Kesehatan » Top 10 Obat Radang Tenggorokan Ampuh di Apotek

Top 10 Obat Radang Tenggorokan Ampuh di Apotek

Radang tenggorokan bukan sekedar gangguan kesehatan biasa yang bisa diabaikan begitu saja.

Kondisi ini seringkali menimbulkan rasa tidak nyaman dan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Namun, tahukah Anda bahwa radang tenggorokan tidak hanya satu jenis?

Ya, ada berbagai tipe radang tenggorokan, masing-masing dengan penyebab dan gejalanya sendiri.

Berbagai Tipe Radang tenggorokan

radang tenggorokan

Kita akan bahas berbagai jenis radang tenggorokan.

Mengetahui hal ini akan membantu Anda untuk pulih lebih baik.

Sebab, dengan tahu penyebabnya, maka semakin mudah mencari obatnya.

1. Radang Tenggorokan Virus

Jenis radang tenggorokan yang paling umum adalah radang tenggorokan virus.

Seperti namanya, jenis ini disebabkan oleh infeksi virus, yang juga menyebabkan flu atau pilek.

Gejala yang paling sering muncul adalah sakit tenggorokan, batuk, pilek, dan terkadang disertai demam.

Yang menarik, radang tenggorokan jenis ini biasanya sembuh dengan sendirinya tanpa memerlukan pengobatan khusus.

Nama virusnya: Rhinovirus, Epstein-Barr dan Influenza.

2. Radang Tenggorokan Bakteri

Berbeda dengan radang tenggorokan virus, ada juga radang tenggorokan bakteri.

Radang jenis ini biasanya lebih serius.

Streptococcus pyogenes, salah satu jenis bakteri yang sering menjadi penyebab.

Infeksinya bisa menimbulkan kondisi yang dikenal sebagai radang tenggorokan streptokokus.

Jenis ini memerlukan penanganan yang lebih serius.

Seringkali dengan penggunaan antibiotik untuk mencegah komplikasi lebih lanjut.

3. Radang Alergi & Lain-nya

radang tenggorokan karena alergi

Selain kedua jenis tersebut, terdapat juga radang tenggorokan alergi yang disebabkan oleh reaksi alergi terhadap faktor lingkungan seperti debu, serbuk sari, atau bulu hewan.

Gejala yang muncul bisa mirip dengan radang tenggorokan lain.

Namun, seringkali disertai dengan gejala alergi lain seperti mata berair, bersin, dan hidung tersumbat.

Kalau penyebabnya karena alergi, maka menghindari alergen akan menyelesaikan masalah.

Selain alergi, ada jenis radang tenggorokan yang disebabkan oleh iritasi.

Contohnya seperti terlalu sering berteriak, merokok, atau menghirup udara yang kering dan polusi.

Kondisi ini biasanya tidak disertai dengan gejala infeksi seperti demam atau pembengkakan kelenjar.

Ada juga radang kerongkongan yang penyebabnya karena GERD.

Radang tenggorokan gastroesophageal reflux disease (GERD), terjadi ketika asam lambung naik ke esofagus dan mengiritasi tenggorokan.

Terjadi biasanya karena seseorang punya gangguan maag.

Ketika asam lambung naik ke esofagus, akan menyebabkan sensasi terbakar di tenggorokan dan kesulitan menelan.

Solusi dari radang ini adalah obat maag dan obat pereda radang tenggorokan. Tidak ada guna-nya minum antibiotik kalau peradangan karena GERD ataupun alergi..


10 Obat Apotek untuk Mengatasi Radang Tenggorokan

Gangguan radang tenggorokan seperti sakit saat menelan, atau iritasi bisa sangat mengganggu keseharian Anda.

Baca juga: Cara Cepat Hilangkan Sakit Gigi Hanya Butuh 5 Menit

Untungnya, berbagai produk farmasi seperti lozenges dan spray tersedia untuk membantu meringankan gejala tersebut.

Ada 10 obat apotek yang ampuh untuk redakan radang tenggorokan Anda.

Panduan ini akan membantu Anda menemukan obat sakit radang tenggorokan yang cocok.

1. FG Troches Meiji

FG Troches Meiji

FG Troches Meiji adalah lozenges yang mengandung Cetylpyridinium Chloride dan Dequalinium Chloride, yang bekerja sebagai antiseptik.

Dosis yang direkomendasikan adalah satu lozenge setiap 2-3 jam, dengan perhatian khusus pada pasien yang alergi terhadap komponen aktif.

Efek samping yang mungkin terjadi termasuk iritasi ringan di area mulut.

Produk ini sebaiknya di minum jika memang ada resep dari dokter.

  • Komposisi: Fradiomycin 2,5 mg, gramicidin 1 mg
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 tablet hisap setiap 2 ~ 3 jam
    • Anak-anak: ½ tablet hisap setiap 4 jam
  • Efek Samping: Lidah menghitam, mulut kemerahan
  • Harga: ~ Rp 16 ribu / 1 strip (10 tablet)

2. Strepsils

Strepsils

Strepsils menyediakan bantuan cepat untuk sakit tenggorokan dengan kandungan Amylmetacresol dan Dichlorobenzyl alcohol.

Dosis yang disarankan adalah satu lozenge setiap 2-3 jam.

Beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi atau iritasi mulut.

Strepsils tersedia dalam berbagai rasa.

Obat ini bekerja sebagai antibakteri dan antiseptik.

Selain itu, kandungan menthol-nya bisa meredakan gatal pada tenggorokan.

  • Komposisi: Amymetakresol 0.6 mg, Dichlorobenzyl alcohol 1.2 mg
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 permen hisap setiap 2 ~ 3 jam
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: Laksatif, gigi berlubang
  • Harga: ~ Rp 35 ribu / 1 sachet (8 butir)

Lozenges ini tidak untuk konsumsi anak-anak karena mengandung alkohol.

3. Tantum Lozenges

Tantum Lozenges

Tantum Lozenges mengandung Benzidamine HCl yang memiliki efek anti-inflamasi dan analgesik.

Dosis yang direkomendasikan adalah satu lozenge 3-4 kali sehari.

Penting untuk tidak melebihi dosis yang disarankan dan waspada terhadap reaksi alergi.

Efek samping dapat termasuk rasa mati rasa sementara di mulut.

  • Komposisi: Benzydamine Hcl 3 mg
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 tablet tiap 2 jam (kasus berat), 1 tablet tiap 3 jam (kasus ringan). Maksimal 12 tablet per hari.
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: Mati rasa di mulut
  • Harga: ~ Rp 35 ribu / 1 sachet (8 butir)

Lozenges ini tidak boleh sembarang di konsumsi, harus melalui resep dokter.

4. Cooling 5 Spray

Cooling 5 Spray

Cooling 5 Spray menawarkan peredaan langsung untuk sakit tenggorokan dengan aplikasi yang mudah.

Komposisi utamanya adalah kristal phenol sebagai antiseptik dan efek analgesik.

Penting untuk mengikuti instruksi penggunaan pada kemasan dan menghindari overdosis.

Efek samping minimal tetapi termasuk potensi mati rasa sementara.

  • Komposisi: Phenol crystal 1,4%
  • Dosis:
    • Dewasa: semprot 2-3 kali setiap 3 jam sampai sembuh
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: Mati rasa di mulut
  • Harga: ~ Rp 36 ribu / 1 botol (15 ml)

5. SP Troches Meiji

SP Troches Meiji

Mirip dengan FG Troches, SP Troches Meiji juga dirancang untuk meredakan iritasi tenggorokan dengan komposisi antiseptik.

Dosis dan perhatian serupa dengan FG Troches, dengan penambahan perhatian untuk individu yang sensitif terhadap bahan aktif.

Efek samping jarang tetapi mungkin termasuk iritasi mulut.

Harganya kompetitif dan terjangkau bagi sebagian besar konsumen.

  • Komposisi: Dequalinium chloride 0,25 mg
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 tablet hisap, 6-8 kali sehari
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: –
  • Harga: ~ Rp 17 ribu / 1 strip (6 tablet)

6. Adem Sari

Adem Sari

Adem Sari dikenal dengan khasiatnya dalam menyegarkan dan meredakan panas dalam, termasuk iritasi tenggorokan.

Komposisi alami seperti ekstrak Chrysanthemum dan Vitamin C membuatnya lembut dengan efek samping minimal.

Dosis disesuaikan dengan kebutuhan individu.

Harga sangat terjangkau dan mudah ditemukan di pasar lokal.

  • Komposisi: Extract citrus aurantifolia 350 mg; extract aayxia stellata ret.cortex 1.05 g; extract cinamommum burmanni BI cortex 11 mg; vitamin C 50 mg; aspartam 35 mg; Sukrosa 7 g
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 bungkus 2-3 kali sehari
    • Anak-anak: ½ bungkus 2-3 kali sehari
  • Efek Samping: sakit maag, muntah-muntah
  • Harga: ~ Rp 42 ribu / 1 kotak (25 sachet)

7. Efisol

Efisol

Efisol adalah Lozenges yang mengandung Zinc yang berfungsi sebagai imunomodulator dan Echinacea untuk mendukung sistem kekebalan tubuh.

Kandungan Dequalinium klorida mampu meredakan sakit tenggorokan.

Beberapa orang mungkin mengalami gangguan pencernaan sebagai efek samping.

  • Komposisi: Dequalinium klorida 250 mcg, vitamin C 25 mg
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 tablet hisap setiap 3 jam; setelah infeksi mereda menjadi tiap 4-5 jam
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: tenggorokan memerah
  • Harga: ~ Rp 30 ribu / 1 strip (10 tablet)

8. Degirol

Degirol

Degirol memiliki komposisi yang efektif untuk meredakan sakit tenggorokan dengan kandungan Dequalinium Chloride.

Dosis yang direkomendasikan adalah satu lozenge setiap beberapa jam, tidak melebihi batas harian.

Efek samping minimal tetapi termasuk potensi iritasi mulut.

Harga Degirol kompetitif dan tersedia di banyak apotek.

  • Komposisi: Dequalinium klorida 250 mcg, Lemon flavor
  • Dosis:
    • Dewasa: 1 tablet setiap 3-4 jam, maksimum 8 tablet per hari
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: laksatif
  • Harga: ~ Rp 15 ribu / 1 strip (10 tablet)

9. Hau Fung San

Hau Fung San

Hau Fung San adalah solusi berbasis herbal untuk tenggorokan yang sakit dan iritasi, menggabungkan bahan tradisional China.

Dosis dan perhatian harus diikuti sesuai dengan petunjuk penggunaan.

Efek samping jarang tetapi mungkin termasuk reaksi alergi pada bahan herbal.

  • Komposisi: Glycyrrhizae radix 20%, Sophorae Radix 20%, Indigo Pulverate 7%, Calcitum 8%, bahan-bahan lain sampai 100%.
  • Dosis:
    • Dewasa: Taburkan obat ke sariawan atau ke dalam mulut dan tenggorokan 2-3 kali tiap jam
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: Mengantuk, pusing, jantung berdebar, gangguan pernapasan
  • Harga: ~ Rp 38 ribu / 1 botol (1.2 gram)

10. Hexadol

Hexadol

Hexadol adalah obat kumur yang mengandung Hexetidine, antiseptik yang kuat.

Berkumur dengan hexadol selama 30 detik bisa meringankan gejala radang tenggorokan.

Efek samping bisa termasuk rasa terbakar ringan atau rasa aneh di mulut.

  • Komposisi: Hexetidine
  • Dosis:
    • Dewasa: Kumur 15ml larutan 30 detik tiap pagi dan malam
    • Anak-anak: tidak untuk anak-anak
  • Efek Samping: Rasa terbakar, baal, aneh pada mulut
  • Harga: ~ Rp 41 ribu / 1 botol (100 ml)

Kapan Harus ke Dokter?

dokter THT radang tenggorokan

Jangan ragu untuk konsultasi ke dokter THT jika Anda mengalami gejala radang tenggorokan parah.

Baca juga: Minyak Oles Bokashi: Apakah Boleh Diminum? Apa Manfaatnya?

Terutama jika gejala tidak kunjung membaik atau Anda demam tinggi.

Ingat, radang tenggorokan lebih dari sekedar rasa sakit atau ketidaknyamanan.

Dalam menangani radang tenggorokan, pendekatan yang tepat sangat penting.

Selain itu, untuk radang tenggorokan karena infeksi bakteri, dokter mungkin akan meresepkan antibiotik.

Apabila radang disebabkan oleh vius, maka dokter akan fokus meredakan gejala saja.

Terkadang, dokter THT akan memberikan vitamin dan imunobooster untuk penderita radang karena virus.

Sementara itu, radang tenggorokan karena alergi mungkin memerlukan antihistamin atau penghindaran terhadap alergen.

Untuk kasus iritasi, langkah terbaik adalah menghindari faktor pemicu, seperti berhenti merokok atau menggunakan pelembab udara di ruangan kering.

Sedangkan, untuk radang tenggorokan GERD, pengobatan mungkin termasuk antasida atau perubahan gaya hidup, seperti menghindari makanan yang memicu refluks.

Mengetahui tipe radang tenggorokan yang Anda alami adalah langkah pertama untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.

Mendengarkan tubuh dan mengenali tanda-tanda yang diberikan bisa membantu Anda mendapatkan penanganan yang tepat sebelum kondisi tersebut berkembang menjadi lebih serius.

Jadi, jaga kesehatan tenggorokan Anda dan jangan abaikan gejala yang muncul.


Kesimpulan

Memilih produk yang tepat untuk mengatasi gangguan tenggorokan memerlukan pemahaman tentang komposisi, dosis, dan potensi efek samping dari masing-masing produk.

Selalu konsultasikan dengan profesional kesehatan jika Anda memiliki kondisi medis tertentu atau jika gejala berlanjut.

Dengan pengetahuan yang tepat, Anda dapat menemukan solusi yang efektif dan aman untuk meredakan iritasi tenggorokan dan pulih lebih cepat.

Gambar dalam artikel ini berasal dari berbagai sumber. Jika Anda merasa gambar yang dimuat melanggar hak cipta Anda, maka silahkan hubungi kami.

Tinggalkan komentar